Kali ini kita bakal bahas cafe hits di Boyolali yang lagi ramai dibicarakan, DeSeloKaton. Buat kamu yang pengen bersantai ria dengan view Gunung Merapi dan Merbabu sambil ngopi, ini tempat yang pas banget.

DeSeloKaton ini memang jadi salah satu cafe favorit di Selo, Boyolali. Selain suasananya yang cozy, cafe ini juga menyajikan pemandangan alam yang super instagramable. Nah, simak yuk ulasan lengkapnya!

Sekilas Profil Cafe DeSeloKaton Boyolali

Sahabat Nagan, DeSeloKaton ini bukan cafe biasa! Berlokasi di Dusun IV, Lencoh, Selo, Boyolali, cafe ini punya vibes yang beda dari yang lain. DeSeloKaton mulai beroperasi pada awal Maret 2021.

Desain bangunannya bergaya industrial minimalis dengan dominasi dinding kaca, bikin suasana di dalamnya terang dan instagramable abis. Nggak cuma bikin nyaman, view alam sekitar juga nggak main-main: langsung menghadap ke Gunung Merapi dan Merbabu.

Cafe ini memang menyasar generasi muda yang suka nongkrong dengan pemandangan alam yang bikin rileks. Didukung sama suasana udara Selo yang adem dan segar, DeSeloKaton benar-benar berhasil memadukan konsep modern dengan elemen alam. Buat kamu yang suka hunting foto, cafe instagramable di Boyolali ini wajib masuk daftar kunjungan.

Daya Tarik Keunikan DeSeloKaton 

Interior DeSeloKaton Boyolali

(Interior DeSeloKaton Boyolali/Sc: Instagram @deselokaton)

Nah, apa aja sih daya tarik dari cafe di Selo Boyolali ini? Yuk, kita bahas satu per satu!

1. View Gunung Merapi dan Merbabu yang Epik

Ngopi sambil liat gunung? Yes, di DeSeloKaton kamu bisa dapet itu! Nggak semua cafe punya view kayak gini, lho. Kalau kamu lagi nyari spot chill sambil nikmatin keindahan gunung, tempat ini pas banget buat ngisi feed Instagram kamu.

2. Konsep Bangunan Full Kaca yang Bikin Aesthetic

Cafe ini dirancang dengan dinding-dinding kaca, jadi kesan transparannya bikin suasana makin cozy dan terang. Apalagi pas cahaya matahari masuk, bener-bener bikin suasana makin warm dan cocok banget buat foto-foto.

3. Menu Variatif, Ada Rasa Nusantara Hingga Western

Buat kamu yang suka ngemil atau makan berat, di sini menunya komplit abis! Mulai dari makanan ringan kayak Putu Mayang dan Kerak Telor, hingga makanan ala Western kayak Chicken Steak atau Pizza Merapi yang unik banget. Bisa dibilang, nggak cuma tempatnya yang instagramable, makanannya juga. Menarik sekali, bukan?

Fasilitas di DeSeloKaton 

DeSeloKaton cafe Boyolali view gunung

(DeSeloKaton Cafe Boyolali View Gunung/Sc: Instagram @deselokaton)

Selain tempat yang cozy, cafe Boyolali view gunung ini juga punya fasilitas yang bikin pengunjung makin nyaman.

  • Area Parkir Luas
  • Indoor dan Outdoor Area
  • Free Wi-Fi: Ini nih yang penting buat anak muda, Wi-Fi gratis!
  • Mushola dan Toilet Bersih: Mushola dan toilet di sini juga terjaga kebersihannya.

Jam Buka DeSeloKaton 

Buat kamu yang pengen mampir ke DeSeloKaton, pastiin cek jam bukanya dulu, ya! Cafe ini punya jadwal operasional yang beda di weekdays dan weekend.

HariJam Operasional
Senin – Jumat10.00 – 19.00 WIB
Sabtu – Minggu09.00 – 19.00 WIB

Daftar Harga Menu DeSeloKaton 

Soal harga, tenang aja, DeSeloKaton menawarkan berbagai menu dengan harga yang bersahabat buat kantong. Mulai dari camilan, kopi, sampai menu makanan berat, semuanya ada di sini.

Menu andalannya ada Chicken Steak yang juicy abis, ditambah pemandangan gunung bikin makan makin nikmat! Selain itu, ada juga menu tradisional seperti Kerak Telor dan Putu Mayang buat kamu yang kangen rasa lokal.

Beberapa minuman segar yang jadi andalan menu DeSeloKaton antara lain:

KategoriNama MinumanHarga
MocktailMojito OriginalRp24.000,-
Strawberry MojitoRp24.000,-
Lychee SquashRp24.000,-
Cucumber MojitoRp24.000,-
Mango MojitoRp24.000,-
Spicy Honey LemonRp24.000,-
Ginger PunchRp24.000,-
Power RefreshRp24.000,-
Ginger HoatRp24.000,-
Deselo GalangeaRp24.000,-
Traditional MixologyJahe SusuRp16.000,-
Jahe SerehRp16.000,-
Lemon Grass TeaRp16.000,-
Ginger FloatRp27.000,-
Turmeric PunchRp27.000,-
JKJ ala SelokatonRp27.000,-
Beras Kencur JaipongRp27.000,-
Klenting KuningRp27.000,-
SquashLime SquashRp22.000,-
Lemon SquashRp22.000,-
Lychee SquashRp22.000,-
Orange SquashRp22.000,-
Strawberry SquashRp22.000,-
Purple SquashRp22.000,-
Ice CornerIce Gosrok SelokatonRp25.000,-
Ice Kopyor DeseloRp25.000,-
Ice Cebdol SelokatonRp25.000,-
Ice Mutiara SelokatonRp25.000,-

*Note: Harga dapat berubah sewaktu-waktu. Silakan cek update terbaru di laman Instagram @deselokaton. 

Rute Tercepat ke Lokasi DeSeloKaton Boyolali 

DeSeloKaton Cafe instagramable di boyolali

(DeSeloKaton Cafe Instagramable/Instagram @deselokaton)

Buat kamu yang berangkat dari Alun-alun Lor Boyolali, rutenya gampang kok, Sahabat Nagan! Kamu bisa ikuti jalan utama dengan beberapa belokan yang lumayan jelas. Berikut rutenya:

  • Dari Alun-alun Lor Boyolali, lanjut ke Jl. Magelang – Boyolali.
  • Ikuti jalan hingga sampai di Jl. Blabak – Boyolali, lurus terus hingga ketemu Pasar Cepogo.
  • Tetap di jalan tersebut sampai kamu memasuki wilayah Selo.
  • DeSeloKaton ada di sebelah kiri jalan, nggak jauh dari Pasar Selo.

Waktu tempuhnya sekitar 40 menit dengan jarak 22 km. Jalan menuju lokasi cukup nyaman meski ada sedikit tanjakan. Tapi tenang aja, kamu bakal disuguhkan pemandangan alam Boyolali yang keren banget di sepanjang jalan.

3 Rekomendasi Wisata di Boyolali Dekat Cafe DeSeloKaton 

Sudah puas nongkrong di DeSeloKaton? Jangan buru-buru pulang dulu, tak jauh adri lokasi masih ada sederet destinasi wisata di Boyolali yang nggak kalah seru buat kamu eksplor.

1. Cepogo Cheese Park

Buat yang pengen suasana ala Eropa, Cepogo Cheese Park bisa jadi pilihan. Dengan konsep wisata edukasi keluarga, di sini kamu bisa menikmati pemandangan indah dengan spot foto ala hidden gem.

Ada juga aktivitas seru seperti naik ATV, fun archery, dan berfoto bareng hewan lucu. Tiket masuknya hanya Rp20.000, dan kalau mau ikut wahana ada biaya tambahan.

2. Embung Manajar

Tempat ini cocok buat yang suka suasana sepi dan alami. Embung Manajar adalah waduk mini yang dikelilingi panorama Gunung Merapi.

Kamu bisa dateng sore hari, waktu terbaik buat nikmati sunset dengan latar belakang gunung. Tiket masuknya cuma Rp5.000, atau kalau mau camping bawa tenda sendiri, biayanya Rp15.000 per malam.

3. New Selo Boyolali

New Selo ini udah jadi salah satu ikon wisata Boyolali. Lokasinya nggak jauh dari DeSeloKaton, dan tiket masuknya juga terjangkau, cuma Rp10.000 aja.

Dari sini kamu bisa nikmati view Gunung Merbabu dan Gunung Merapi dari jarak dekat. Ada juga spot-spot foto yang pasti bakal bikin feed Instagram kamu makin hits!

Itulah Sahabat Nagan, ulasan lengkap seputar DeSeloKaton Cafe Boyolali. Nah, buat kamu yang pengen jalan-jalan ke Boyolali dan butuh transportasi yang nyaman, sewa mobil Solo dari Nagantour bisa jadi solusi. Kalau datang bareng rombongan, ada juga opsi sewa bus Solo buat perjalanan yang lebih praktis.

Sahabat Nagan yang pengen eksplor lebih jauh bisa custom private paket wisata Solo, mulai dari paket 1 hari sampai 4 hari. Jadi, yuk ajak temen dan keluarga, dan rasakan pengalaman seru liburan di Boyolali, Solo, dan sekitarnya!

Pernah Nongkrong di DeSeloKaton?
Jika Sudah Beri Rating Terbaikmu!

Rate this post