Yogyakarta, atau Jogja, tidak hanya dikenal karena keindahan alam dan budayanya yang kaya, tapi juga sebagai surga kuliner yang menawarkan aneka rasa, termasuk gelato. Ya, gelato di Jogja telah menjadi salah satu daya tarik kuliner yang wajib dicicipi saat berkunjung ke kota ini.
Dari rasa klasik hingga eksperimentasi rasa yang unik, Jogja memiliki semuanya. Mari kita jelajahi lebih lanjut apa itu gelato dan di mana saja spot kuliner gelato di Jogja yang paling populer!
Mengenal Apa Itu Gelato
Ringkasnya, gelato itu sejenis makanan penutup yang mirip-mirip sama es krim, tapi sebenarnya beda, loh. Keduanya memang terbuat dari trio yang sama: krim, susu, dan gula. Tapi, gelato punya ciri khas tersendiri yang bikin dia spesial.
Yang pertama, dari segi bahan, gelato lebih banyak menggunakan susu dibandingkan krim. Ini yang bikin teksturnya jadi lebih halus dan rasa susunya lebih ‘nendang’. Terus, gelato juga punya kandungan lemak yang lebih sedikit dibanding es krim biasa.
Kalau es krim biasanya butuh lemak dari krim sekitar 10% untuk bikin teksturnya creamy, gelato bisa bikin itu semua terjadi dengan menggunakan lebih sedikit lemak. Selain itu, gelato biasanya menggunakan lebih sedikit kuning telur dibandingkan es krim.
Nah, soal suhu penyajian, ini juga beda, lho. Kalau es krim biasa kita nikmati dalam keadaan beku banget, gelato disajikan dalam suhu yang sedikit lebih hangat. Ini kenapa sih? Supaya teksturnya yang elastis dan lembut itu tetap terjaga.
Gelato juga kaya akan varian rasa, Sahabat Nagan. Dari yang klasik seperti vanilla dan coklat, sampai eksperimen rasa buah-buahan asli. Bahkan, ada yang dari bahan-bahan unik seperti susu kelapa, santan, kedelai, dan almond.
7 Rekomendasi Tempat Kuliner Gelato di Jogja Terfavorit
1. Tempo Gelato Jogja

Lanjut ke Tempo Gelato Jogja, Sahabat Nagan. Tempat ini bukan hanya tentang rasa gelato yang oke punya, tapi juga tentang vibes yang ditawarkan. Dengan tiga lokasi berbeda, di Jalan Prawirotaman, Jalan Kaliurang, dan Jalan Taman Siswa, setiap sudut Tempo Gelato punya daya tarik tersendiri yang Instagramable banget.
Bayangin aja, kamu bisa menikmati gelato dengan rasa leci, mangga, stroberi, sampai oreo sambil menikmati suasana yang cozy. Harganya juga ramah di kantong, Sahabat Nagan, mulai dari Rp 25 ribu aja. Tempatnya yang keren abis, bikin kamu pengen balik lagi dan lagi.
2. Iconic Gelato & Bistro
Nah, buat Sahabat Nagan yang suka sesuatu yang unik, Iconic Gelato & Bistro wajib banget masuk dalam list kunjunganmu. Lokasinya di Jalan Magelang, dekat Jogja City Mall, membuatnya mudah diakses. Tempat ini buka dari pagi sampai malam, jadi kapanpun kepingin gelato, bisa langsung melipir kesini.
Tapi, yang bikin Iconic Gelato spesial bukan cuma gelatonya, tapi juga karena tempat ini surganya pecinta superhero. Dari Spiderman, Ironman, sampai Batman, kamu bisa menemukan mainan figur superhero kesayanganmu disini.
Sambil menikmati gelato, kopi, atau waffle, kamu juga bisa menikmati suasana yang penuh dengan karakter-karakter ikonik tersebut. Harga menunya juga variatif, mulai dari Rp 30 ribu sampai Rp 78 ribu.
3. My Gelato di Jogja
Berikutnya, ada My Gelato yang berlokasi di area bundaran Tugu Jogja. Tempat ini buka setiap hari, dari pagi sampai malam, jadi cocok banget buat nongkrong santai sambil menikmati keindahan Tugu Jogja.
Dengan varian rasa yang super lengkap, dari avocado yang creamy, coffee yang penuh aroma, sampai nutella yang manis, My Gelato menawarkan pengalaman menikmati gelato yang nggak terlupakan. Harga per porsinya juga ramah di kantong, Sahabat Nagan, yaitu mulai dari Rp 25 ribu sampai Rp 45 ribu.
4. Milk by Artemy Gelato di Jogja
Kalau kamu lagi jalan-jalan di sekitar Tugu Jogja, jangan lupa mampir ke Milk by Artemy yang berada di Jalan Kranggan. Di sini, kamu bisa menemukan 24 varian rasa gelato dengan tekstur yang super lembut yang pasti bikin lidah kamu berdansa. Dari rasa regular hingga sorbet, semuanya ada!
Milk by Artemy menawarkan suasana yang hangat dan estetik, cocok banget buat nongkrong santai atau bahkan meeting ringan. Harganya juga ramah di kantong, lho, mulai dari Rp 22 ribu aja. Selain gelato, kamu juga bisa menikmati crepes, toast, pancake, dan banyak lagi. Jadi, siap-siap buat kenyang dan puas.
5. The Original Gelato
Tempat ini punya dua cabang di Jogja, yaitu di Sagan dan Timoho. Kenapa sih namanya “The Original”? Karena mereka tetap setia menggunakan resep asli yang bikin rasanya tetap autentik dan tidak berubah seiring waktu.
Dengan sekitar 40 varian rasa, mulai dari vanilla yang klasik hingga tiramisu yang manis, kamu bisa memilih sesuai mood kamu. Tempatnya juga super estetik, jadi bukan hanya lidah yang dimanjakan, tapi juga mata dan Instagram kamu. Harganya variatif, mulai dari Rp 25 ribu sampai Rp 125 ribu.
6. House of Chocolate & Gelato by Cokelat Monggo
Kamu kamu udah kenal sama Cokelat Monggo, pasti tau dong kalau ini jadi salah satu oleh-oleh hits dari Jogja. Tapi, di House of Chocolate & Gelato by Cokelat Monggo, ada lebih dari sekedar cokelat. Mereka juga punya es krim gelato dengan beragam rasa.
Beberapa pilihan gelato yang bisa kamu cicipi di sini termasuk Double Dark Chocolate yang intens, Cookie Dough yang creamy, dan Brownies Cheesecake yang bikin nagih. Plus, mereka selalu punya Seasonal Flavours yang selalu berganti, jadi ada kejutan baru setiap kamu mampir.
Nggak perlu khawatir soal harga, karena gelato di sini dibanderol mulai dari Rp 16.000-an aja. Lokasinya gampang ditemuin, di Jalan Tirtodipuran Nomor 10, Mantrijeron.
7. Massimo Gelato Yogyakarta

Nah, kalau kamu ingin merasakan sensasi gelato Italia yang autentik, Massimo Gelato Yogyakarta adalah tempatnya. Didirikan oleh orang Italia asli, Massimo Sacco, kedai ini membawa rasa Italia langsung ke Jogja.
Dengan 36 varian rasa, seperti Salty Caramel, Blueberry Cheesecake, dan Mango Sorbet, kamu bakal dibuat bingung mau pilih yang mana. Suasananya yang cozy, duduk santai di bean bag sambil ngobrol, bikin pengalaman makan gelatomu makin berkesan. Soal harga, jangan khawatir, Sahabat Nagan, karena di sini mulai dari Rp 20.000-an aja!
Nah, itu dia, Sahabat Nagan, tujuh spot kuliner gelato di Jogja selanjutnya yang nggak kalah wajib kamu coba.
Buat kamu yang ingin berlibur ke Jogja tanpa ribet, Nagantour adalah solusinya. Kami menawarkan paket tour travel Jogja termurah yang bisa kamu cek langsung. Buat kamu yang ingin suasana lebih eksklusif, Sahabat Nagan juga bisa custom private paket wisata Jogja, mulai dari paket 1 hari hingga paket honeymoon city tour Jogja.
Ikuti terus info menarik lainnya dari Nagantour, di sini. Sampai jumpa di Jogja, Sahabat Nagan!
Leave A Comment