Pernah dengar tentang The Gondang Park? Kalau belum, tempat wisata baru yang lagi ngehits di Klaten ini wajib masuk dalam bucket list liburan kamu. Berdiri di area Pabrik Gula Gondang Baru, The Gondang Park menawarkan pengalaman wisata unik dengan menggabungkan elemen edukasi dan rekreasi.

Diresmikan pada 30 Desember 2023, The Gondang Park Klaten merupakan hasil pengembangan dari Agrowisata Gondang Winangoen yang sempat ditutup selama pandemi Covid-19. Dengan konsep baru dan fasilitas yang lebih modern, PT Lawu Group bekerja sama dengan PTPN IX berhasil menyulap kawasan Pabrik Gula Gondang Baru menjadi tempat wisata Klaten yang kekinian dan edukatif.

Mengusung tagline “Klaten Smart Tourism,” The Gondang Park nggak cuma menawarkan wahana seru, tapi juga wahana edukasi, seperti Museum Gula satu-satunya di Indonesia. Di museum ini, pengunjung bisa melihat berbagai koleksi yang berkaitan dengan proses pembuatan gula. Berbagai peralatan dan mesin bersejarah juga dipajang untuk memperlihatkan teknologi yang digunakan pada masa lampau.

Selain itu, di sini juga ada bekas bangunan rumah tinggal para pejabat dan karyawan Pabrik Gula Gondang Baru zaman dulu. Bangunan-bangunan ini sekarang difungsikan kembali sebagai museum, kafe, dan restoran. Kesan heritage dari bangunan-bangunan tua ini menambah daya tarik tersendiri bagi The Gondang Park.

5 Wahana The Gondang Park Klaten Tervaforit, Seru Banget! 

Wahana The Gondang Park Klaten 2

(Wahana The Gondang Park Klaten)

The Gondang Park punya banyak wahana seru yang bisa kamu coba selain Museum Gula, mulai dari yang edukatif hingga yang penuh tantangan. Berikut ini beberapa wahana favorit di sana:

1. Waterpark dan Waterslide

Wahana kolam renang Gondang Klaten ini cocok banget buat kamu yang suka bermain air. Terdapat kolam renang anak dengan kedalaman 50-100 cm dan kolam renang dewasa dengan kedalaman 100-180 cm. Ada juga waterslide. Suasana waterpark ini juga didukung dengan pemandangan hijau dan area duduk yang nyaman, bikin kamu betah berlama-lama.

2. Agrotherapy

Buat yang ingin mencoba pengalaman berbeda, ada wahana agrotherapy di mana kamu bisa mengenal berbagai tanaman herbal. Terapi refleksi dengan berjalan di atas batu-batuan kecil juga menjadi daya tarik tersendiri yang bisa membantu melancarkan peredaran darah.

Buat yang ingin mencoba terapi ikan, kamu bisa duduk santai sambil kaki kamu dikelilingi ikan-ikan kecil. Selain itu, tersedia terapi pijat dan bekam untuk relaksasi yang sempurna.

3. Ghost Hunter (Rumah Hantu)

Wahana ini cocok buat kamu yang suka tantangan dan nggak takut sama hal-hal mistis. Di wahana ini, kamu akan merasakan suasana mencekam dengan cerita-cerita misteri dari masa kolonial Belanda.

Rumah hantu ini dihiasi dengan berbagai dekorasi yang menyeramkan, seperti patung-patung hantu dan efek suara yang bikin bulu kuduk merinding. Kamu akan diajak berkeliling di lorong-lorong gelap dengan kejutan di setiap sudutnya.

4. Highrope dan Flying Fox

Buat yang suka tantangan fisik, kamu bisa mencoba wahana highrope alias jembatan gantung, dan flying fox yang seru abis! Highrope ini terdiri dari berbagai tantangan yang menguji keseimbangan dan keberanian kamu saat berjalan di atas tali atau jembatan yang tergantung di ketinggian.

Selain itu, flying fox di The Gondang Park, kamu bisa merasakan sensasi terbang melintasi area taman sambil menikmati pemandangan dari atas. Wahana ini benar-benar cocok buat kamu yang suka aktivitas outdoor yang penuh aksi!

5. Kids Zone

Untuk anak-anak, tersedia area bermain yang lengkap dengan permainan seperti spider web dan jembatan gantung mini. Kids Zone dirancang khusus agar anak-anak bisa bermain dengan aman dan nyaman.

Area ini dilengkapi dengan wahana yang ramah anak dan penuh warna, sehingga membuat mereka betah bermain. Orang tua pun bisa bersantai sambil mengawasi anak-anak mereka bermain dengan aman di sini.

Fasilitas di The Gondang Park 

Museum Gula The Gondang Park Klaten

(Museum Gula The Gondang Park Klaten)

Fasilitas di The Gondang Park juga cukup lengkap. Mulai dari restoran dengan menu khas Nusantara seperti ayam panggang dan satai Gondang, hingga area outbound yang bisa memuat hingga 400 orang.

Buat kamu yang ingin mengadakan acara keluarga atau gathering, The Gondang Park juga menyediakan paket outbound dengan harga terjangkau. Selain itu, ada juga area kafe dan tempat duduk yang nyaman buat bersantai setelah capek mencoba berbagai wahana.

Fasilitas lain yang tersedia di The Gondang Park:

  • Area parkir yang luas
  • Toilet dan ruang bilas
  • Tempat penyewaan tikar
  • Area piknik
  • Mushola
  • Toko suvenir
  • Spot foto Instagramable
  • Gazebo untuk beristirahat
  • Kolam renang Gondang Klaten

Harga Tiket Masuk The Gondang Park 

Harga tiket masuk The Gondang Park cukup terjangkau, lho. Berikut rinciannya:

Jenis TiketHarga (Rp)Keterangan
Tiket Masuk Kawasan10.000Termasuk green park, agrotherapy, playground, dan labirin.
Tiket Wahana Ghost Hunter10.000Akses ke wahana rumah hantu untuk uji nyali.
Tiket Wahana Flying Fox20.000Akses ke flying fox meluncur dari ketinggian.
Tiket Terusan25.000Akses ke semua wahana kecuali flying fox.
Paket OutboundMulai 65.000Kegiatan outbound untuk kelompok, termasuk berbagai permainan tim dan kegiatan menarik.

Harga tiket masuk The Gondang Park Klaten di atas bisa berubah sewaktu-waktu. Disarankan untuk cek berkala di Instagram resmi @thegondangpark atau menghubungi nomor 082221074158 untuk informasi lebih lanjut.

Jam buka The Gondang Park Klaten

Jam buka The Gondang Park, setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB. Tips buat Sahabat Nagan, datanglah lebih pagi supaya bisa menikmati semua wahana tanpa terburu-buru.

HariJam Operasional
Senin-Minggu08.00 – 17.00 WIB

Rute Lokasi The Gondang Park

Kolam Renang The Gondang Park Klaten

(Kolam Renang The Gondang Park Klaten)

Lokasi The Gondang Park berada di Jl. Raya Solo – Yogyakarta No.KM 25, Karang Asem, Plawikan, Jogonalan, Klaten, Jawa Tengah. Kalau kamu berangkat dari Alun-Alun Klaten, kamu bisa mengikuti rute berikut:

  1. Dari Alun-Alun Klaten, ambil arah barat daya menuju Jl. Pemuda.
  2. Lanjutkan perjalanan ke Jl. Raya Solo – Yogyakarta.
  3. Setelah melewati Toko Sepeda & E-bike Bares, putar balik di Jl. Kraguman Kidul.
  4. The Gondang Park ada di sebelah kiri jalan.

Rutenya cukup mudah diikuti, dengan jarak tempuh sekitar 25 km dari Solo dan 30 km dari Yogyakarta, yang memakan waktu sekitar 45 menit hingga 1 jam perjalanan.

Silakan ikuti rutenya lebih lanjut via Google Maps ya, Sahabat Nagan biar tidak nyasar. Kalau tidak mau ribet, kamu bisa juga loh sewa mobil Solo di Nagantour. Bakal di antar langsung ke lokasi tanpa pusing nyari rute tercepat.

Mau lebih praktis soal akomodasi jelajah wisata ke Klaten atau Solo dan Sekitarnya? Kamu juga bisa pesan paket wisata Solo yang lengkap dan fleksibel. Kamu tinggal duduk manis dan menikmati liburan.

Itu dia Sahabat Nagan ulasan lengkap informasi The Gondang Park. Dengan harga tiket yang terjangkau dan beragam wahana menarik, wisata Klaten terbaru ini benar-benar punya sesuatu untuk semua orang. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, segera rencanakan liburan kamu ke The Gondang Park Klaten!

Pernah Liburan ke The Gondang Park?
Beri Rating Terbaikmu!

Rate this post