Kalau kamu butuh vitamin sea, di Yogyakarta banyak banget dan salah satunya adalah Pantai Sadranan. Di Pantai Sadranan Jogja kamu tidak hanya bisa menikmati keindahan pantai dari atas bukit tapi juga snorkeling

Namun, sebelum kamu ke Pantai Sadranan, ada baiknya kamu cek informasi berikut.

Lokasi dan Jam Buka Pantai Sadranan Jogja

Lokasi Pule Gundes II, Sidoharjo, Tepus, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (Cek di Google Maps)
Jam operasional Setiap hari, 24 jam 
Harga tiket Rp10.000 per orang

Lokasi Pantai Sadranan ada di Gunungkidul tepatnya di Pulegundes II, Sidoharjo, Tepus, Gunung Kidul. Jadi, kalau kamu liburan ke Pantai Slili, Pantai Krakal atau ke Pantai Indrayanti, kamu bisa mampir dulu ke Pantai Sadranan

Pantai Sadranan buka setiap hari selama 24 jam. Tiket masuk Pantai Sadranan sebesar Rp10.000 per orang. Cukup murah dan cocok untuk kamu yang ingin liburan hemat. 

Mau liburan anti boncos? kamu bisa pilih paket wisata murah Jogja atau mau sewa mobil Jogja dengan harga termurah hanya di Nagantour. Dapatkan kesempatan healing dan seru-seruan bareng kami.

Daya Tarik Pantai Sadranan Yogyakarta

Tidak seperti pantai di Gunung Kidul pada umumnya, Pantai Sadranan memiliki pesona yang berbeda dengan yang lainnya. Berikut daya tarik yang bisa kamu nikmati di Pantai Sadranan.

1. Snorkeling Area

snorkeling di pantai sadranan

snorkeling di pantai sadranan

Pantai Jogja di Gunung Kidul terkenal memiliki ombak dan arus yang deras yang tidak memungkinkan pengunjung untuk berenang. Namun, di Pantai Sadranan, ada area aman yang memungkinkan kamu untuk melakukan snorkeling di pagi atau sore hari. 

Area snorkeling Pantai Sadranan ini terbentuk karena adanya batu karang besar di depan pantai. Batuan tersebutlah yang menjadi pemecah gelombang sehingga area di belakangnya memiliki arus yang cenderung lebih tenang. Kamu bisa berenang, berendam hingga melakukan snorkeling dengan aman. 

Untuk menikmati keindahan bawah laut Pantai Sadranan, kamu perlu menggunakan perlengkapan snorkeling. Kamu bisa membawanya sendiri atau menyewanya dengan biaya sekitar Rp50.000. 

Jikapun kamu takut, ada pemandu yang akan membantu kamu saat snorkeling. Jadi, kamu bisa lebih leluasa menikmati keindahan bawah laut Pantai Sadranan.

2. Mendayung Kano

kano di Pantai Sadranan

kano di Pantai Sadranan

Di Pantai Sadranan, kamu bisa mendayung kano di sekitar area pantai dan batu karang. Kamu bisa melakukannya sendiri atau bersama dengan teman. 

Jika kamu ingin mencoba mendayung perahu kano, kamu bisa menyewa perlengkapan dan peralatannya dengan harga sekitar Rp50.000.

3. Pantai yang Eksotis

Di Pantai Sadranan kamu bisa menikmati pemandangan yang eksotis. Gradasi warna biru laut dan langit, pantai dengan pasir putih, bebatuan karang yang kokoh dan pepohonan yang hijau menghasilkan gradasi yang unik. 

Untuk menikmati pemandangan pantai yang indah, kamu bisa bersantai di pasir sambil piknik atau duduk nyaman di gazebo. 

4. Melakukan Aktivitas Outbound

Area sekitar Pantai Sadranan terbilang cukup luas. Tak heran jika kemudian pengelola pantai menjadikan area ini sebagai area outbound. Di sini, kamu  bisa melakukan beragam jenis aktivitas outbound sambil menikmati keindahan Pantai Sadranan. 

5. Ritual Sedekah Laut

Pantai Sadranan kerap menjadi tempat untuk tempat ritual rutin seperti ritual sedekah laut. Sebagai informasi, mata pencaharian masyarakat di sekitar Pantai Nyadran adalah nelayan. Karena hal tersebutlah, ada ritual sedekah laut atau nyadran yang diselenggarakan setiap November-Desember.

Ritual ini terselenggara sebagai bentuk rasa syukur terhadap rezeki yang sudah masyarakat dapatkan. Dalam acara tersebut, masyarakat akan melarung sesaji ke laut. 

6. Berkemah

Jika kamu ingin menikmati suasana dan keindahan Pantai Sadranan lebih lama, kamu bisa berkemah di sini. Ada area yang bisa kamu gunakan untuk berkemah. 

Untuk perlengkapannya, ada tempat yang memungkinkan kamu untuk menyewa alat dan perlengkapan kemah. Namun, ada baiknya jika kamu membawa sendiri peralatan yang kamu butuhkan. 

Fasilitas Pantai Sadranan Jogja

Walaupun tak cukup besar, tapi Pantai Sadranan memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Beberapa di antaranya, yaitu:

  • Area parkir. Rp2.000 per motor dan Rp5.000 per mobil. 
  • Gazebo. 
  • Toilet dan kamar mandi. 
  • Musala. 
  • Warung makan. 
  • Area outbound dan kemah. 
  • Tempat penyewaan perlengkapan, misalnya untuk snorkeling

Rute ke Pantai Sadranan Jogja

Butuh waktu sekitar 1,5 hingga 2 jam dari pusat Kota Yogyakarta untuk sampai di Pantai Sadranan. 

Beberapa rute yang bisa kamu tempuh dari Malioboro dan Klaten, yaitu:

1. Dari Malioboro

Butuh waktu sekitar 2 jam jika kamu ingin ke Pantai Sadranan dari arah Malioboro. Rute yang bisa kamu ambil, yaitu:

Malioboro > Jl. Imogiri Barat, Barongan > Bibal > Saptosari > Jl. Pantai Selatan Jawa/Panjan > Tepus > Jl. Sadranan Silli > Jl. Sadranan.

2. Dari Prambanan, Klaten

Jika kamu dari arah Prambanan, kamu butuh waktu sekitar 2 jam. Caranya adalah dengan mengambil arah:

Jl. Candi Sewu > Jl. Raya Piyungan-Prambanan > Jl Nasional III > Jl. Baron > Guyangan > Planjan > Tepus ke Baron > Jl. Pantai Selatan jawa di Pule Gundes II > Baron > Jl. Pantai Selatan Jawa > Jl. Sadranan Sili > Jl. Sadranan. 

Tips Liburan ke Pantai Sadranan Jogja

Jika kamu ingin liburan ke Pantai Sadranan Jogja, ada beberapa tips untuk kamu, di antaranya:

  • Hindari saat high season karena jalanan ke arah Gunung Kidul akan sangat macet. 
  • Jangan lupa bawa baju ganti. 
  • Gunakan sunscreen terutama kalau kamu ingin berjemur atau bermain kano. 
  • Lebih teliti agar tidak mengalami pungli
  • Gunakan alas kaki yang nyaman. 

Itulah beberapa tips agar liburan kamu makin seru di Pantai Sadranan. Kalau mau seru lagi, kamu bisa pilih paket liburan Nagantour. Dengan paket tersebut, kamu tak perlu pusing memikirkan destinasi wisata yang akan kamu kunjungi ketika liburan di Jogja, terutama Gunung Kidul.

Jika ingin lebih leluasa, ada rental mobil Nagantour yang bisa mengantarkan kamu liburan. Mau ke Gunung Kidul atau berkeliling Jogja sambil berbelanja, Nagantour akan selalu siap mengantar kamu. 

Jadi, tunggu apalagi? Mau liburan ke Pantai Sadranan Jogja? Hubungi saja Nagantour, sobat wisata kamu!

Ikuti terus info wisata terbaru lainnya dari Nagantour.

Pernah Liburan ke Pantai Sadranan?

Jika sudah pernah ke sini, yuk berikan rating dan review untuk tempat wisata ini

Rate this post