Wisata Curug Banyunibo – Jogja sampai kapanpun memang selalu memberi tempat wisata baru yang wajib dicoba. Termasuk wisata air terjun Jogja atau curug. Wisatawan yang dari perkotaan tentu jarang menemukan tempat dengan air yang tercurah jatuh seolah dari langit. Suara air yang jatuh mampu memberi ketenangan pada siapapun yang datang berkunjung. Curug Banyunibo dalam bahasa Indonesia berarti air yang jatuh. Curug yang berada di wilayah Bantul ini menawarkan keindahan alam yang masih terjaga secara apik. Curug Banyunibo mendapatkan curah air dari mata air Dusun Gupak Warak. Letaknya yang tidak jauh dari pusat kota Jogja membuat nama Curug Banyunibo wajib di masukkan ke dalam daftar tempat wisata jogja.

Wisata Alam Curug Banyunibo

Mengeksplore Wisata Alam Curug Banyunibo Yang Asri

Masyarakat setempat memiliki cerita legenda tentang Curug Banyunibo pajangan. Dimana ada seorang pria asing datang ke desa Krebet dan mencuri buah jambu biji milik warga. Sontak warga mengejar pria asing tersebut. Pria asing itu berlari hingga ke atas Curug Banyunibo. Karena terkepung oleh warga maka pilihan satu-satunya adalah melompat ke kolam Curug Banyunibo. Setelahnya pria tersebut berhasil ditangkap warga karena tidak meninggal saat melompat. Di tengah proses interograsi warga dibuat terkejut, pasalnya pria itu adalah Sri Sultan Hamengkubuwono IX. Beliau ingin mengetahui bagaimana warga dusun Krebet memperlakukan orang asing. Disebut legenda karena hingga hari ini belum ada bukti konkret atas kebenaran cerita tersebut.

Curug Banyunibo Pajangan Bantul

Curug Banyunibo Pajangan Bantul

Sejak 7 tahun yang lalu Curug Banyunibo bantul sudah populer dikalangan wisatawan lokal. Biasanya sekitaran curug akan dipenuhi oleh wisatawan lokal pada akhir pekan atau hari libur nasional. Wisatawan datang dari seluruh penjuru tanah air. Rata-rata mereka mengetahui tentang Curug Banyunibo melalui sosial media. Sayangnya, pemerintahan daerah Jogja belum memberikan perhatian pada potensi wisata Curug Banyunibo. Namun atas inisiatif warga, maka area sekitaran Curug Banyunibo dibuat agar membuat nyaman wisatawan yang datang.

Nama dari Curug Banyunibo dipilih karena sesuai letaknya yang merupakan tempat jatuhnya air dari beberapa mata air di Bantul, salah satunya Dusun Guprak Warak. Banyaknya mata air yang mengalir jatuh di Curug Banyunibo memberi keuntungan tersendiri untuk tempat wisata Jogja yang satu ini. Air di Curug Banyunibo tidak akan pernah kering. Wisatawan bisa datang berkunjung di musim kemarau ataupun musim hujan.

Dalam perjalan menuju wisata air Curuk Banyunibo wisatawan dapat menikmati pemandangan alam seperti hijaunya sawah-sawah petani lokal yang membentang. Suara air dari kejauhan akan mudah terdengar. Wisatawan cukup menelusuri jalan setapak yang sengaja dibuat oleh warga setempat. Sayangnya pada tahun 2006, tebing Curug Banyunibo longsor akibat bencana gempa bumi. Saat tiba di lokasi wisatawan masih harus berjalan sejauh kurang lebih 100 meter dari tempat memarkirkan kendaraan menuju lokasi wisata Curug Banyunibo yang berada di tengah hutan hujan.

Air yang jernih merupakan daya tarik bagi wisatawan yang datang untuk berenang sambil berendam atau bisa juga sekedar bermain air seru-seruan. Kolam pada Curug Banyunibo terbilang dangkal dan tenang, sehingga anak-anak juga bisa bermain air dibawah pengawasan orang tua. Yang perlu diperhatikan justru bebatuan di sekitar curug. Jika tidak berhati-hati saat melangkah bisa saja wisatawan tergelincir. Sebab bebatuan disitu sangat licin. Pastikan membawa baju ganti bila hendak berkunjung ke Curug Banyunibo ini.

Lokasi Curug Banyunibo

Lokasi Curug Banyunibo

Lelah bermain wisatawan bisa beristirahat sejenak di gazebo yang tersedia sembari menikmati suasana alam Curug Banyunibo yang elok. Biasanya wisatawan sering mengabadikan momen kunjungan mereka dari bebatuan Curug Banyunibo. Agar lebih mudah wisatawan bisa menggunakan jasa paket liburan yogyakarta. Karena wisatawan cukup duduk manis dan berangkat ke lokasi wisata tanpa harus pusing memikirkan akomodasi kendaraan.

Lokasi Curug Banyunibo

Lokasi Curug Banyunibo merupakan obyek wisata alam jogja yang sangat mudah dijangkau dan mudah ditemukan. Lokasi wisata Curug Banyunibo tidak terlalu jauh malioboro. Alamat Curug Banyunibo berada di Kabrokan Kulon, Kabrokan Wetan, Sendangsari, Pajangan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Rute Curug Banyunibo

Rute Curug Banyunibo tidak sulit untuk diakses. Wisatawan disarankan menggunakan kendaraan pribadi mobil ataupun motor. Jika rute yang dipilih adalah melalui kota Jogja maka dapat ditempuh sekitar 35 menit dengan total kurang lebih 17 km. Untuk saat ini belum ada transportasi umum yang langsung menuju lokasi Curug Banyunibo. Berikut rute yang bisa dijadikan refrensi lokasi menggunakan sewa mobil jogja bersama nagantour. Untuk lebih akurat sebaiknya menggunakan maps langsung dari titik lokasi pribadi.

Rute Curug Banyunibo

Rute Curug Banyunibo

• Melalui JL. KH Ahmad Dahlan – Jl. Wates- Jl. National – Jl. Rindang- Jl. Bibis Raya – Jl Pandu Dewonoto- Jalan setapak – Curug Banyunibo

Harga Tiket Masuk Curug Banyunibo

Harga tiket masuk Curug Banyunibo masih sangat lah murah diberikan kepada warga setempat yang berjaga di lokasi. Lantaran tempat wisata ini belum dikelola secara resmi oleh pemerintahan kota Jogja

• Tiket Masuk weekday : Rp 2.000
• Tiket Masuk Weekend, Hari Libur : Rp 5.000
• Parkir Motor : Rp 2.000
• Parkir Mobil : Rp 10.000

Harga Tiket Masuk Curug Banyunibo

Harga Tiket Masuk Curug Banyunibo

Jam Buka Curug Banyunibo

Jam buka Curug Banyunibo tidak terlalu panjang karena lokasinya yang masih harus masuk ke dalam hutan. Walau demikian mengetahui jadwal buka dan tutup tempat wisata Curug Banyunibo cukup penting agar wisatawan tidak datang dengan sia-sia.

• Senin Buka Pkl 08:00 – Tutup Pkl 16:00
• Selasa Buka Pkl 08:00 – Tutup Pkl 16:00
• Rabu Buka Pkl 08:00 – Tutup Pkl 16:00
• Kamis Buka Pkl 08:00 – Tutup Pkl 16:00
• Jumat Buka Pkl 08:00 – Tutup Pkl 16:00
• Sabtu Buka Pkl 08:00 – Tutup Pkl 16:00
• Minggu Buka Pkl 08:00 – Tutup Pkl 16:00

Fasilitas Curug Banyunibo

Fasilitas Curug Banyunibo, walaupun dibangun oleh warga setempat. Fasilitas di sekitar area Curug Banyunibo tergolong bagus dan lengkap. Semua fasilitas dibuat mempertimbangkan akan kebutuhan wisatawan yang datang berkunjung.

Fasilitas Curug Banyunibo

Fasilitas Curug Banyunibo

• Area Parkir
• Toilet
• Mushola
• Tempat Makan
• Gasebo

Demikian aneka informasi lengkap tentang tempat wisata Jogja, Curug Banyunibo. Berwisata di kota Jogja akan lebih mengasyikkan bila dilewati bersama dengan teman, keluarga, dan orang tercinta. Disamping itu wisatawan dapat memilih layanan rental mobil di yogyakarta yang terpercaya dan murah. Disamping itu wisatawan bisa memilih sistem tour terbuka agar lebih ramai dan bisa bertemu dengan orang-orang baru. Happy traveling.

 

Rate this post