Baik saat libur panjang atau saat hari biasa, bagi sebagian orang, camping jadi salah satu solusi untuk refreshing. Apalagi, saat ini sudah banyak tempat camping di Jogja yang aksesnya mudah bahkan bisa dijangkau dengan menggunakan mobil. 

Berikut daftar lengkap tempat kemah di Jogja spesial buat kamu. 

1. Gunung Api Purba Nglanggeran

Gunung Api Purba Nglanggeran

Gunung Api Purba Nglanggeran (Cr. gunungapipurba.com)

Di daerah Gunung Kidul terdapat gunung api yang sudah tidak aktif lagi, yaitu Gunung Api Purba Nglanggeran. Konon, gunung ini sudah ada sejak 60-70 juta tahun yang lalu. 

Sebagai gunung yang sudah tidak aktif, kamu bisa berkemah di sini, tepatnya di 50 meter dari puncak atau Gunung Gede. Dari sini, kamu bisa menikmati keindahan Yogyakarta khususnya Gunung Kidul, seperti Embung Nglanggeran dan sunset

  • Lokasi: Nglanggeran Wetan, Nglanggeran, Patuk, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: setiap hari, 24 jam
  • Tiket: Rp15.000 (siang), Rp20.000 (malam hari) dan Rp20.000 (tiket camping per orang)

2. Watu Mabur 

Watu Mabur berada di Bantul dan dekat dengan Hutan Pinus dan Kebun Buah Mangunan. Tempat campi ini menyajikan keindahan sunrise yang magis. Lautan awan dikombinasikan dengan sunrise yang keemasan menjadi pemandangan indah yang sayang buat kamu lewatkan kalau kemah di Watu Mabur

Tempat camping di Jogja ini juga menyediakan area glamping, penyewaan perlengkapan kemah hingga fasilitas lain. Seperti kamar mandi, warung makan hingga area parkir yang luas. 

  • Lokasi: Lemah Bang RT.28, Mangunan, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: Setiap hari, 24 jam
  • Tiket: Rp2.500 per orang, Rp15.000-Rp25.000 (kemah dengan tenda sendiri), Rp50.000 (kemah dengan meminjam tenda), mulai dari Rp400.000 (glamping). Biaya tambahan per orang untuk glamping Rp50.000-Rp100.000. 

3. Potroboyan River Camp

Potroboyan River Camp

Potroboyan River Camp (Cr. GMaps/Potrobayan River Camp)

Jika kamu ingin camping sambil menikmati tenangnya Sungai Opak, kamu bisa memilih Potrobayan River Camp. Di sini, kamu bisa reservasi dulu dan menyewa perlengkapan kemah di sini. Mulai dari tenda hingga pan grill untuk kamu yang ingin masak-masak di sini.

Sambil bersantai, kamu bisa menikmati sunset dan sunrise di sini. Namun, pastikan kamu cek cuaca dulu sebelum berkemah di Potrobayan River Camp. Ini karena air sungai akan meluap seiring dengan intensitas hujan yang meninggi. 

“Tidak boleh membuat kebisingan di atas jam 23.00 WIB dan membuat api unggun.”

  • Lokasi: Potrobayan, Srihardono, Pundong, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: setiap hari, 07.00-18.00 (untuk berkunjung tanpa camping); 14.00-11.00 WIB (jam camping)
  • Tiket: Rp3.000-Rp5.000 (tiket masuk non camping, hanya tiket parkir);  Rp10.000 per orang (tiket camping)

4. Waduk Sermo

Jika kamu mencari tempat camping mobil di Jogja hingga glamping, kamu bisa ke Waduk Sermo. Tempat kemah yang ada di sekitar danau ini menyajikan keindahan alam dan suasana tenang yang cocok untuk healing

Di sini, kamu bisa kemping, naik perahu, memancing, barbeque-an, api unggun hingga menikmati sunrise dan sunset. Jika kamu berkemah di Waduk Sermo, kamu bisa membawa perlengkapan kemah kamu sendiri atau menyewanya di pengelola. 

  • Lokasi: Sremo Tengah RT.63/23, Sremo Tengah, Hargowilis, Kokap, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: Setiap hari, 24 jam
  • Tiket: Rp10.000 (tiket retribusi Waduk Sermo); Rp15.000 (karcis camping); mulai dari Rp50.000 (biaya camping)

5. Bukit Klangon

Jika kamu ingin menikmati keindahan Gunung Merapi saat kemah, kamu bisa memilih Bukit Klangon. Tempat kemah di Sleman ini hanya berjarak sekitar 4 km dari Gunung Merapi lho. Jadi, kamu bisa puas menikmati keindahan perbukitan hijau dan kondisi Gunung Merapi.

“Bisa digunakan juga untuk campervan.”

Di sini, sudah tersedia fasilitas seperti persewaan perlengkapan kemah, toilet, musala, penjagaan malam, toilet, kamar mandi. Kamu juga bisa menikmati keindahan merapi di gardu pandang, mencoba lintasan downhill atau sewa sepeda. 

  • Lokasi: Kalitengah Lor, Glagaharjo, Cangkringan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: Setiap hari, 06.00-17.00 (wisata biasa); 24 jam (untuk kemah)
  • Tiket: Rp4.000 (tiket masuk); Rp15.000 (HTM camping)

6. Ledok Sambi

Ledok Sambi jadi opsi lain untuk kamu yang ingin berkemah. Di sini kamu bisa berkemah sambil menikmati suasana tenang dan gemericik aliran sungai yang menenangkan. Menariknya di sini juga ada wisata edukasi yang membuat tempat ini cocok untuk wisata bersama keluarga. 

Untuk berkemah di sini, kamu bisa membawa perlengkapan kemah kamu sendiri atau meminjam dari pengelola. Untuk tenda sewa, terdapat kapasitas 2-5 orang yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan kamu.

  • Lokasi: Jl. Kaliurang KM. 19, Pakembinangun, Pakem, Sleman, Daerah Istimewa 
  • Jam buka: setiap hari, 08.00-17.00 WIB
  • Tiket: Rp35.000 (camping dengan tenda sendiri); Rp150.000-Rp250.000 (sewa tenda)

7. Watu Kodok

Ada Pantai Watu Kodok jika kamu mencari tempat kemah di pantai Jogja. Pantai di kawasan pesisir selatan ini menawarkan keindahan laut selatan yang indah terutama saat matahari tenggelam. Di sisi lain, kamu bisa melihat tebing yang berbentuk seperti kodok. 

Pantai ini memiliki fasilitas yang lengkap seperti musala, kamar mandi, toilet, area parkir hingga warung makan. Jadi kamu bisa leluasa untuk berkemah di sini 

  • Lokasi: Kelor Kidul, Kemadang, Tanjungsari, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: Setiap hari, 24 jam
  • Tiket: Rp10.000

8. Pantai Wohkudu

tempat camping di Pantai Jogja

Pantai Wohkudu (Cr. Gmaps/Edi Purwanto)

Pantai Wohkudu menjadi salah satu pantai favorit untuk berkemah di Jogja. Di sini, kamu bisa kemah seperti di pantai pribadi karena adanya 2 tebing tinggi yang mengelilingi pantai. 

Saat ini, kamu bisa menyewa tenda di pengelola Pantai Wohkudu dengan biaya sekitar Rp50.000-Rp70.000 per tenda. Jadi kamu tidak perlu khawatir jika ingin tiba-tiba kemah atau ingin kemah di Pantai Wohkudu tapi tidak punya perlengkapannya.  

  • Lokasi: Wiloso, Girikarto, Penggang, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: Setiap hari, 24 jam
  • Tiket: Rp3.000 (tiket masuk); Rp20.000 (tiket kemah)

9. Asram Edupark

Daya Tarik Asram Edupark Jogja

Daya Tarik Asram Edupark Jogja (Cr. Instagram.com/asram.edupark)

Asram Edupark merupakan salah satu tempat wisata yang menyediakan area camping. Menariknya, kamu bisa memilih untuk kemah biasa atau glamping sambil menikmati suasana hijau di sini. 

Tempat wisata yang masuk dalam wilayah Sleman ini juga memiliki fasilitas warung makan. Jadi, kalaupun kamu kelaparan di Asram Edupark, kamu bisa lebih mudah untuk memesan makanan dan minuman. 

  • Lokasi: Jl. Puspita Baru, Jomblang, Sendangadi, Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: Setiap hari, 09.00-20.00 WIB (wisata); Setiap hari, 24 jam (glamping dan cottage)
  • Tiket: Mulai dari Rp365.000 (kemah, glamping, cottage)

10. Puncak Becici

Puncak Becici memungkinkan kamu untuk kemah sambil menikmati rindangnya hutan pinus. Tempat wisata yang dibuka tahun 2015 ini memiliki area kemah, trekking, hingga memungkinkan kamu menikmati jeep adventure

Fasilitas di Puncak Becici cukup lengkap. Mulai dari musala, area parkir, spot foto, area outbound, gardu pandang, gazebo hingga tempat sewa hammock. 

  • Lokasi: Gunungccilik, RT.07/RW.02, Muntuk, Dlingo, Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta
  • Jam buka: Setiap hari, 07.30-10.00 WIB
  • Tiket: Rp5.000 (tiket masuk); Rp15.000 (camping per orang)

Selain 10 daftar tempat camping di Jogja di atas, ada banyak tempat kemah lainnya yang bisa kamu pilih. Agar semakin fleksibel, misalnya setelah kamu kemah ingin liburan ke tempat lain, ada rental mobil murah di Jogja yang bisa jadi pilihan tepat buat kamu atau kamu perlu akomodasi dalam jumlah banyak? Kamu bisa sewa bus murah di Jogja dari Nagantour lho!.

Jadi, siap untuk liburan dan berkemah di Jogja? 

Rate this post