Bicara soal kuliner di Surabaya, rasanya kurang lengkap kalau kita skip yang namanya Tahu Campur Surabaya. Gak cuma karena rasanya yang endes banget, tapi juga karena ini udah jadi semacam ‘ritual wajib’ buat siapa aja yang lagi main atau tinggal di Kota Pahlawan. 

Dari puluhan tahun yang lalu, tahu campur Surabaya sudah berhasil mencuri perhatian dan lidah para pecinta makanan. Apa sih yang bikin spesial? Jelas dong, kombinasi tahu yang gurih, daging yang empuk, plus bumbu petis yang nendang itu bisa bikin siapa aja langsung jatuh cinta. 

Fakta Menarik Tahu Campur Surabaya 

Pernah denger gak sih kalau Tahu Campur Surabaya itu sebenarnya dari Lamongan? Yap, meskipun namanya melekat kuat dengan Surabaya, ternyata kuliner ini berasal dari tetangganya, loh. 

Nah, buat yang belum tahu, Tahu Campur ini adalah semacam salad kompleks yang terdiri dari daging sapi kenyal, tahu goreng yang empuk, taoge, selada air, dan mie kuning yang gurih. Semua komponen ini diiris tipis-tipis dan disiram dengan kuah yang kaya rasa, perpaduan dari berbagai bumbu dan petis. 

Petis ini nih, Sahabat Nagan, yang memberi identitas khas pada Tahu Campur Surabaya dengan rasa yang deep dan aroma yang menggugah selera. Kombinasi ini bikin Tahu Campur punya tekstur yang variatif dan rasa yang kompleks.

Salah satu alasan kenapa Tahu Campur Surabaya begitu digemari adalah karena rasanya yang lezat dan aroma kuahnya yang bikin ngiler. Ditambah lagi, harganya yang cukup terjangkau, berkisar antara Rp15.000-Rp25.000 per porsi. 

Rekomendasi 7 Kedai Kuliner Tahu Campur Surabaya 

Sahabat Nagan, yuk, jelajahi 7 spot legendaris yang wajib kamu kunjungi buat menikmati kelezatan Tahu Campur Surabaya. Siap-siap dibikin nagih, ya! 

1. Tahu Campur Surabaya H. Munaji Kapasari 

Tahu Campur Surabaya H Munaji Kapasari

Buat Sahabat Nagan yang lagi ada di Surabaya Timur, mampir ke Jalan Simokerto No. 43 wajib hukumnya! Tahu Campur H. Munaji terkenal dengan potongan dagingnya yang unik, banyak ke kulit dan kikil, yang bikin rasanya jadi super gurih. 

Kuahnya? Duh, penuh dengan rempah ketumbar dan merica yang kaya rasa. Buka dari jam 11.00-21.00 WIB, kamu bisa menikmati semangkuk kebahagiaan mulai dari Rp15.000 saja. Jangan lupa, tambah es jeruk, es degan, atau es teh buat pendamping yang sempurna! 

2. Tahu Campur H. ABD. Mahfud Asli Kalasan   

Tahu Campur H ABD Mahfud Asli Kalasan

Selanjutnya, ada ikonik Tahu Campur H. ABD. Mahfud di Jalan Kalasan, Pacar Keling, Tambaksari. Sejak 1979, kedai ini selalu ramai pembeli, terutama saat jam makan. Kenapa? 

Karena setiap porsi tahu campurnya yang dibanderol mulai dari Rp23.000 ini, punya cita rasa legendaris dengan pilihan tulang muda atau potongan kikil yang besar. Jadi, kalo mau makan di sini, sabar ya! Warung buka dari jam 10.30 sampai 22.30 WIB.

3. Tahu Campur Cak Minto 

Tidak berada di tengah kota bukan berarti kurang hits, loh! Tahu Campur Cak Minto di Jalan Menanggal Utara, Menanggal, Gayungan, ini selalu ramai pembeli. 

Walaupun harus sabar mengantri, tapi kuah petisnya yang otentik, tahunya yang gurih, dan lontongnya yang lembut bakal bikin kamu lupa dengan penantianmu. Ditambah lagi, harganya mulai dari Rp17 ribu aja, Sah! Buka dari jam 13.00-22.00 WIB, jangan sampai kelewatan!

4. Tahu Campur Surabaya Pak Sadak 

Berikutnya, ada Tahu Campur Pak Sadak di Jalan Mayjend Sungkono Nomor 106, deket banget sama Ciputra World Surabaya Mall. Tempat ini buka dari jam 16:30-22:00 WIB dan terkenal dengan topping daging sapinya yang melimpah dan kuah petisnya yang gurih. 

Harganya? Cuma Rp 20.000 per porsi, Sahabat Nagan, dan kamu bisa tambah kerupuk dengan Rp 2.000 aja. Siap-siap antri ya, karena tempat ini selalu ramai pengunjung. 

5. Tahu Campur Surabaya Cak Kahar 

Kelima, kita ada di Jl. Embong Malang No.78 H, Genteng, di tengah kota yang sibuk. Tahu Campur Surabaya Cak Kahar ini populer dengan level kepedasannya yang bisa kamu sesuaikan sendiri, lho. 

Selain itu, keunikan dari tahu campurnya juga terletak pada isian lontong, otot sapi, mie kuning, dan lentho yang disiram dengan kuah nikmat. Harga per porsinya super terjangkau, mulai dari Rp15.000 saja. 

Jadi, kalo lagi di Surabaya, mampir ke sini wajib hukumnya. Ingat ya, warung ini buka setiap hari dari jam 17:00 – 24:00 WIB.

6. Tahu Campur Pak Sugeng 

Buat Sahabat Nagan yang nyari porsi besar dengan harga murah, Tahu Campur Pak Sugeng jawabannya. Berlokasi di Jalan Pandegiling Nomor 280, Kecamatan Tegalsari, spot ini meski tidak luas, tapi rasa tahu campurnya bikin nagih. 

Potongan daging sapi yang empuk, mie, tauge, dan kuah petisnya pasti bakal membuat kamu ingin datang lagi. Dibuka setiap hari mulai pukul 16.00-23.30 WIB, kamu bisa menikmati sajian lezat ini dengan harga hanya Rp 18.000 per porsinya.

7. Tahu Campur Pak Hasyim 

Terakhir, jangan lupa singgah ke Tahu Campur Pak Hasyim yang terletak di Jalan Ir Soekarno atau Merr No. 523. Di sini, bukan hanya tahu campurnya yang jadi primadona, tapi kamu juga bisa menambahkan aneka lauk pilihan yang harganya mulai dari Rp 2.000-5.000 saja, seperti sate kikil hingga sate kerang. 

Dengan harga sekitar Rp 17.000 per porsi, kamu bisa menikmati berbagai menu yang pastinya bikin ngiler. Warung ini buka setiap hari pukul 10.00-22.30 WIB, jadi kamu bisa mampir kapan saja.

Tidak ada alasan untuk tidak mencicipi Tahu Campur Surabaya ketika berada di Kota Pahlawan. Dengan daftar rekomendasi di atas, Sahabat Nagan dijamin akan mendapatkan pengalaman kuliner yang tak terlupakan. 

Tapi, Sahabat Nagan, petualangan kuliner di Surabaya gak berhenti sampai di sini aja, loh. Masih banyak tempat-tempat eksotis lain yang menunggu untuk dijelajahi. 

Nah, buat kamu yang sudah gak sabar pengen eksplorasi lebih banyak lagi tentang Surabaya, tapi masih bingung soal transportasi, Nagantour ada buat kamu! 

Dengan layanan Sewa Mobil Surabaya dari Nagantour, kamu gak perlu pusing mikirin gimana cara muter-muter Surabaya. Mau sewa per 6 jam, 8 jam, half day, full day, bahkan mingguan? Semua bisa! 

Dan buat kamu yang berencana liburan bareng geng atau keluarga besar, jangan khawatir. Nagantour juga punya layanan Sewa Bus Surabaya yang oke punya. Dari elf, hiace, minibus, hingga big bus, semuanya lengkap dan siap menemani petualanganmu. 

Jadi, gak ada alasan lagi buat gak menjelajahi lebih jauh keindahan Surabaya, kan? Pilih bus yang paling cocok buat rombonganmu, dan jangan ragu untuk tanya-tanya lebih lanjut atau booking langsung. Yuk, rencanakan kunjunganmu ke Surabaya dan nikmati setiap momennya bersama Nagantour.

Rate this post